Ini cerita semasa kuliah dan masa kebersamaan dengan teman2 kost. Aku kos di sebuah rumah kost yang menampung sebanyak sekitar 8 orang. Latar belakang kehidupan kami berbeda2, ada yg sudah bekerja, ada yang masih kuliah,dan ada yg masih penganguran (menunggu test penerimaan pegawai).
Di kamar paling depan ditempati oleh seorang yang menurutku cukup antik dan aneh serta lucu. Namanya Boncel. Si boncel sudah bekerja di salah satu instansi pemerintah. Tapi gaya hidupnya masih seperti anak kuliahan, maklum umurnya masih sangat muda, dan sebaya denganku.
Aku dan teman2 yang lain sering mangkal di kamarnya. Karena kamarnya terbilang cukup mewah, dengan peralatan audio dan video cukup lengkap. Jadi sarana hiburan di tempat itu cukup bisa membuat suasana sedikit meriah, ditengah suasana sibuk tiap hari yang dijalani tiap2 penghuni kost.
Kebiasaan Si boncel adalah bangun pagi sekali disaat penghuni kost masih tertidur lelap. Dia biasanya menyetel alarm dengan mempergunakan audio video setnya. Tepat jam 04.30 pagi biasanya audio video setnya berbunyi dengan memainkan lagu2 tertentu yang telah di set sebelumnya dengan sangat keras, sehingga mau tidak mau penghuni yang lain ikut terbangun. Tak apalah, penghuni yang lain maklum, sekalian bangun untuk sholat subuh. Bahkan penghuni yang lain berterima kasih ikut dibangunkan.
Pada suatu hari jam 04.30, seperti biasa alarm di ruangan si boncel berbunyi. Tapi suara yang terdengar bukan suara lagu2 kesayangannya, tapi suara ah….., uh…., ah…, uh…., mirip kayak film bokep. Suaranya cukup keras sehingga semua penghuni kost mendengar. Waduh……, seluruh penghuni gempar…., semua tidak berani keluar ruangan. Aku juga pura2 masih tidur…. Sekitar sepuluh menit kemudian ibu kost datang dengan membawa kunci cadangan dan masuk ruangan si boncel serta mematikan vcd playernya.
Rupanya siboncel tidak tidur di ruangannya saat itu, dia tidak pulang semalam, dan vcd playernya mungkin habis dibuat nyetel film bokep, tapi setting alarm tidak dimatikan. Dan cd bokepnya lupa di eject, dan masih ada di playernya. Karuan saja saat waktu alarm aktif suara yang keluar adalah ahh…, uhhhh, ahhhh, uhhh…
Boncel…..boncel.., memang orang yang antik. Kami semua sampai terpingkal2 ketika pada suatu kesempatan berkumpul membahas hal tersebut.